Puluhan Hektar Sawah di Pangandaran Terendam Banjir, Begini Kata Kades Margacinta

PANGANDARAN, JURNALMEDIA.ID – Banjir merendam puluhan hektar sawah milik warga Desa Margacinta, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran usai hujan deras yang terus mengguyur.

Banjir ini diduga dari bangunan irigasi yang buntu sehingga saluran air tidak normal.

Kepala Desa Margacinta Kecamatan Cijulang Kabupaten Pangandaran Enceng Anwar Solihin mengatakan, sawah milik warga yang terendam banjir di Desa Margacinta sekitar 30 hektar.

“Betul adanya banjir yang merendam sawah milik warga sekitar 30 hektar, hal itu terjadi akibat saluran air yang tidak normal,” kata Enceng saat diwawancarai jurnalmedia.id, Kamis 22 September 2022.

Dari 30 hektar lahan sawah terendam banjir dikarenakan minimnya irigasi. Jadi ketika debit meningkat atau ketika musim hujan sering terjadi banjir.

“Selain curah hujan yang tinggi, luapan  air  sungai dan saluran  irigasi mengakibatkan air menggenangi sawah warga,” tambah Enceng.

Ditambah saluran air tersumbat oleh reruntuhan dari gunung. Karena air begitu kencang dan banyaknya pohon-pohon kecil terbawa arus lalu mentok di tempat yang kecil sehingga menggenang ke sawah.

“Bukan hanya sawah yang terendam banjir, namun jalan pun terendam banjir sehingga kendaraan sempat tidak bisa lewat,” papar Enceng.

Untuk itu, Enceng berharap kepada pemerintah agar segera dibangunkan saluran irigasi, untuk mengantisipasi ketika adanya hujan deras yang sering terjadi. (Kiki Masduki)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *