JURNALJABAR.CO.ID – Tak bisa dipungkiri kenikmatan kuliner Indonesia memang tak bisa di tangkal. Bukan sekedar santapan perut saja kuliner Nusantara memiliki keberagaman cita rasa yang unik dan khas. Bahkan diantaranya telah diakui sampai ke Mancanegara,Salah satunya yaitu Sambal.
Sambal merupakan racikan cabai dengan beberapa bumbu dapur lainya yang difungsikan untuk menambahkan rasa pedas kedalam makanan.
Sangking nikmatnya bahkan pada sebagian masyarakat Indonesia menganggap ” makan belum lengkap jika tidak ada SAMBEL, kenikmatan makanan yang paling hakiki adalah jika sudah dilengkapi sambal”.
Berbicara mengenai Sambel yuk kita mengenal beberapa sambal khas indonesia yang wajib Anda coba.
Sambel Bawang
Sambel Bawang merupakan salah satu sambel andalan Indonesia yang paling favorit. Bahkan Anda bisa menemukanya hampir di seluruh Nusantara.
Cara membuatnya cukup sediakan cabai rawit berwarna merah dan bawang putih kemudian dihaluskan dan terakhir disiram dengan minyak panas. Warna merah membaranya sangat mencerminkan rasa pedas dari sambal ini!
Baca Juga: Gubernur Jabar Tunjukkan Kebolehannya dalam Memasak
Sambel Ijo
Jika menurut Anda sambel bawang tidak cocok untuk Anda karena kepedasanya, Anda bisa mencoba sambal yang satu ini.
Umumnya sambal ini ditemukan di rumah makan padang sebagai pelengkap dari makanan yang disajikan, karena terbuat dari cabai hijau, rasa pedas yang timbul tidak terlalu terasa. Inilah yang membuat sambal cabai ijo cocok untuk Anda yang tidak begitu kuat dengan rasa pedas.
Sambal Matah
Sambal satu ini merupakan sambal yang sedang populer di kalangan masyarakat dan hampir setiap tempat makanan menjual hidangan dengan sambal matah. Sambal yang berasal dari Bali ini memiliki rasa yang pedas, asam, sekaligus wangi sehingga membuat rasa segar.
Yang uniknya lagi, pembuatan sambal matah ini berbeda dengan yang lainnya. Bila umumnya sambal diulek atau dihaluskan, maka sambal matah cukup dengan diiris tipis-tipis dan dibaurkan menjadi satu.
Originally posted 2022-01-17 01:11:10.