Akibat Hujan Deras, Tebing Longsor Timpa Rumah Milik Warga di Ciamis

CIAMIS, JURNALJABAR.CO.ID – Hujan deras membuat tebing lebih dari 5 meter di Dusun Cigintung, Desa Dadiharja, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis longsor, Jumat 11 Februari 2022 malam.

Rumah milik Maman Rusman yang berada di bawahnya, rusak berat lantaran tertimpa material tanah longsor. Dinding di bagian dapur dan kamar jebol tertimbun tanah. Maman Rusman mengalami luka akibat tertimpa material bangunan yang jebol tersebut.

Menurut maman Saat itu saya sedang memasak dan terdengar suara gemuruh, belum hilang kaget saya tiba-tiba dinding dapur jebol dan menimpa badan saya.

Beruntung keluarga Maman yang lain bisa selamat karena berada di ruangan depan saat peristiwa longsor terjadi. Melihat suaminya terluka, istri Maman langsung berteriak minta tolong.

Warga yang melihat kejadian itu, langsung memberikan pertolongan kepada korban. Maman mengalami luka goresan di punggung. Tetangga dan keluarga korban kemudian mengevakuasi barang-barang yang masih bisa diselamatkan.

BACA JUGA:

Lantaran khawatir terjadi longsor susulan , warga dibantu petugas dari Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kecamatan Rancah serta TNI Polri memasang terpal di dinding tebing yang longsor karena rawan tergerus bila terus diguyur hujan.

Selain terluka, Maman Rusman juga mengalami kerugian ditaksir mencapai Rp 50 juta. Lantaran khawatir dan trauma keluarga Maman memilih mengungsi di rumah kerabatnya.

“Saya perkirakan kerugian mencapai RP 50 juta lebih dan kami takut ada longsor susulan jadi lebih baik sementara mengungsi hingga kondisi sudah benar-benar aman,” tambah Maman.

Petugas Tagana setempat alamasah,kini melakukan upaya sementara dengan memasang terpal dan belum membersihkan material tanah longsor karena kondisi di lokasi yang masih turun hujan sehingga rawan longsor serta minimnya penerangan.

“Proses evakuasi material tanah longsor akan dilakukan besok pagi, kami kini masih terus mengawasi longsor susulan dan menghimbau kepada warga agar waspada.

Relawan Tagana dan petugas TNI tengah melakukan upaya evakuasi barang-barang milik korban longsor. (KIKI MASDUKI)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *