Harga Kacang Kedelai Mahal, Produksi Tahu dan Tempe di Banjar Mogok

BANJAR, JURNALJABAR.CO.ID – Produksi tahu dan tempe di Kota Banjar terpaksa harus mogok tiga hari kedepan terhitung dari Hari Senin tanggal 21 hingga Rabu 23 Februari 2022. Hal tersebut terjadi akibat dari dampak mahalnya harga kacang kedelai dipasaran.

Pasca mogok produksi, rencananya para pengusaha tahu -tempe sepakat bakal menaikan harga jual dipasar.

Pemilik pabrik tahu di Bojong Kota Banjar Enceng Rahmat mengaku, dirinya terpaksa harus berhenti beroperasi atau mogok produksi tahu atau tempe menyusul harga kacang kedelai sebagai bahan baku tahu tempe tidak kunjung turun.

BACA JUGA : Meriahkan Hari Jadi Ke-19, TP PKK Kota Banjar Gelar Lomba Kuliner

“Lantaran mogok, saya pun terpaksa harus merumahkan karyawan, keputusan mogok produksi ini, kami lakukan bersama puluhan produsen lainnya yang tergabung dalam paguyuban tahu tempe berkah jaya,” ujarnya kepada JURNALJABAR.CO.ID, Senin 21 Februari 2022.

Bila selama 3 hari mogok produksi, kata Enceng, harga kacang kedelai tidak kunjung turun normal, seluruh produsen tahu tempe sepakat akan menaikan harga jual.

“Ya naiknya juga di seimbangi saja, paling dari harga Rp4000 per bungkus jadi Rp 5000 rupiah per bungkus,” tandasnya. (Cup)

BACA JUGA : PAC PPP Se-Kabupaten Ciamis Gelar Musancab

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *