Cegah Aksi Kriminalitas, Polres Ciamis Laksanakan Patroli KRYD

CIAMIS, JURNALJABAR.CO.ID – Polres Ciamis bersama Brimob Polda Jabar melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan di wilayah Kabupaten Ciamis.

Patroli tersebut dalam rangka upaya preventif Polri memberantas dan mencegah aksi kriminalitas yang meresahkan masyarakat.

Patroli tersebut dilaksanakan secara mobile ke seluruh wilayah hukum Polres Ciamis, pada Sabtu 30/4/2022 malam. Sasaran merupakan lokasi yang diduga menjadi tempat berkumpulnya warga Ciamis menghabiskan waktu malam.

BACA JUGA: Pos Alun-alun Ciamis Sediakan Pelayanan Kesehatan Berupa Vaksinasi

“Patroli KRYD ini bertujuan untuk mencegah tindak kriminalitas khususnya menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H di wilayah Kabupaten Ciamis. Sehingga masyarakat dapat merasa nyaman dan aman merayakan Hari Kemenangan,” ujar AKP Cecep Edi Sulaeman selaku Kepala Satgas Preventif, Minggu 1 Mei 2022.

“Sasaran kami yaitu mencegah tindak kriminal seperti curat, curanmor, penyerangan, pengrusakan, penjarahan, balap liar, tawuran antar geng motor, dan lain-lain,” tambahnya.

Cecep menjelaskan, pelaksanaan patroli Sabtu malam itu turut dibantu sejumlah personel Brimob Polda Jabar. Belasan personel Brimob Batalyon D Pelopor A Polda Jabar BKO ke wilayah Polres Ciamis untuk membantu menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.

“Alhamdulillah patroli semalam berlangsung aman dan lancar serta tertib. Masyarakat memahami dan mau mendengarkan arahan kami agar membubarkan diri dalam rangka mencegah terjadinya hal yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas,” katanya.

Pelaksanaan patroli KRYD pada malam itu menyasar ke sejumlah titik keramaian di Kabupaten Ciamis. Seperti Alun Alun Ciamis, Islamic Center, Venue BMX, Terminal dan Komplek Ruko Pasar Manis Ciamis, Stadion Galuh Ciamis, Perumahan Sarungdayung, Simpang Tiga Polsek Cijeungjing, Jalur Lingkar Selatan dan Pos Pam Sindangkasih. (Kiki Masduki)

BACA JUGA: Pos Alun-alun Ciamis Sediakan Pelayanan Kesehatan Berupa Vaksinasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *