Dihari Jadi Ke-19, Pemkot Banjar Gelar Ziarah ke Makam Pahlawan di TMP Bahagia

BANJAR, JURNALJABAR.CO.ID – Dalam rangka memperingati hari jadi ke-19 Kota Banjar, Pemerintah Kota Banjar yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Ade Uu Sukaesih melakukan ziarah ke Makam Pahlawan yang bertempat di Taman Makam Pahlawam (TMP) Bahagia. Minggu 20 Februari 2022.

Kegiatan ziarah sebagai bentuk penghormatan kepada jasa dan perjuangan para Pahlawan dari Kota Banjar yang telah gugur. Ziarah Diawali dengan penghormatan kepada para arwah pahlawan oleh pimpinan Ziarah dan dilanjutkan dengan Peletakan Karangan Bunga serta tabur bunga oleh Wakil Wali Kota serta seluruh tamu undangan.

Wali Kota Banjar Ade Uu Sukaesih mengatakan, bahwa dimomen hari jadi ini kita harus mengenang jasa para pahlawan yang telah berjasa dalam mempertahankan kemerdekaan serta pendiri Kota Banjar.

BACA JUGA : Puncak Peringatan Hari Jadi Ke-19 Kota Banjar Digelar Sederhana

“Kita bisa eksis hari ini karena ada kerja keras dari para pendahulu kita. Sudah sepatutnya kita sebagai generasi penerus memberikan penghormatan atas jasa-jasanya,” kata Ade kepada wartawan usai ziarah ke Makam Pahlawan, Minggu 20 Februari 2022.

Dimasa pandemi saat ini, kata dia, kita dapat menjadi pahlawan untuk diri sendiri serta orang lain denngan selalu melaksanakaan Protokol Kesehatan serta vaksin covid-19.

“Selain itu, warga masyarakat juga diimbau untuk taat prokes agar bisa memutus mata rantai penyebaran covid-19,” imbaunya. (Cup)

BACA JUGA : Ridwan Kamil Resmikan Alun-Alun Pangbagea di Desa Cintakarya Pangandaran

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *